Rekomendasi Hotel Di Bali Untuk Bulan Madu Pasangan Baru

Masih bingung memilih hotel di Bali untuk bulan madu? Tak perlu bingung lagi karena ada banyak tempat yang direkomendasikan untuk menikmati keindahan alam dan pesona Bali sambil berbulan madu bersama pasangan kalian.

Bulan Madu adalah waktu yang paling tepat untuk saling mengenal pasangan dan mencurahkan segala cinta yang ada.

Tak perlu malu dan ragu berbulan madu ke Bali, karena pasangan halal kamu pasti sudah memimpikan tempat terbaik untuk berbulan madu.

Rekomendasi Hotel Di Bali Untuk Bulan Madu Pasangan Baru

Berikut adalah 7 tempat bulan madu di Bali, dan hotel di Bali untuk bulan madu yang direkomendasikan. Apa saja ya?

Holiday Inn Resort Baruna Bali

Inilah salah satu Resort terbaik dan hotel dekat dengan Waterboom Bali. Holiday Inn Resort Baruna Bali selalu mendapatkan review postif dari tamu tamunya terutama pasangan yang berbulan madu.

Hotel ini hanya sekitar 10 menit dari Bandara Internasional Denpasar, Bali dan dikelilingi dengan banyak tempat wisata di kota.

Hotel dengan 193 kamar ini memiliki pemandangan Pantai Segara yang indah. Kamu bahkan bisa tetap terkoneksi dengan internet meskipun berada di luar kamar sambil memmbaca buku atau browsing di gazebo yang disedikan dengan menghadap pantai.

Alamat Jalan Wana Segara 33 Kuta Selatan, Tuban, Kuta, Bali

Ayana Resort and Spa

Inilah salah satu Hotel yang langsung menhadap ke laut. Sangat cocok untuk menikmati senja bersama pasangan. Belum lagi kolam renangnya yang sangat menggoda untuk segera berenang.

BACA JUGA :  Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo

Tak perlu khawatir karena terdapat kolam renang pribadi bagi kamu yang tengah berbulan madu.

Terlebih Hotel ini juga memiliki 11 Wedding Venue yang sangat romantis.

Alamat Jl. Karang Mas Sejahtera, Jimbaran, Bali

Komaneka at Tanggayuda

Romantisme tak melulu harus berada di pesisir pantai putih. Inilah hotel yang paling tepat untuk pasangan yang menyukai suasana berbeda di Bali dengan hamparan hutan yang menghijau sambil menikmati sejuknya air kolam renang.

Hotel Komaneka menjadi salah satu tempat paling cocok untuk mengasingkan diri sesaat bersama pasangan dari keriuhan kota. Lembah gunung Batukaru yang indah menjadi pesona yang tidak akan terlupakan. Saat santai sangat cocok untuk beristirahat di teras yang langsung mengahadap ke hutan.

Alamat Banjar Tanggayuda, KedewatanUbud

Karma Kandara

Hotel yang telah mendapatkan berbagai penghargaan Travel dunia ini memang tempat yang sangat cocok untuk menyepi bersama pasangan. Lihat saja terasnya langsung berhadapan dengan pemandangan pantai yang indah yang dilengkapi dengan kolam renang pribadi.

Hotel Karma Kandara pada tahun 2016 dianugerahi sebagai World Luxury Hotel Award. Cocok juga untuk memberikan hadiah bagi pasangan kamu saat hari Valentine nanti.

Alamat Jalan Villa Kandara, Banjar Wijaya Kusuma, Ungasan, Bali

Bali Dynasty Resort

Hotel yang satu ini memang sangat unik karena dilengkapi dengan wahana waterboom mini. Sebuah pancingan yang cukup efektif bagi yang ingin segera mendambakan momongan.

Alamat Jl. Kartika PlazaKuta


Faisal

Faisal

Faisal Rahman adalah seorang blogger muda yang penuh semangat untuk berbagi ide, gagasan, dan pandangan melalui tulisannya. Ia memulai perjalanan blognya selama masa kuliah dan telah mengembangkan bakatnya dalam menulis konten menarik dan beragam.
https://lapakfjbku.com