6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Kamu cari kegiatan seru liburan Di Bali? Bali mempunyai banyak kegiatan anti mainstream yang menarik buat mengisi liburan kamu selama di Bali. Kegiatan seperti snorkeling, surfing atau diving mungkin sudah menjadi kegiatan mainstream yang bisa kamu lakukan di Bali. Yuk cobain kegiatan yang anti mainstream dan menantang di Bali.

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Anti Mainstream Ketika Liburan!

Berikut adalah 6 kegiatan seru liburan anti mainstream di Bali:

1. Zipline dan Cliff Jumping Kegiatan Anti Mainstream di Bali

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali

Pasti sebagian besar dari kamu pernah mencoba zipline atau flying fox. Nah kalian harus mencoba sesuatu yang berbeda dari zipline di Bali yang lebih menantang, coba deh datang ke Blue Lagoon Nusa Ceningan, di sini ada permainan baru yaitu zipline yang siap memacu adrenalin, karena kamu akan bermain di atas ketinggian kurang lebih 13 meter di atas permukaan laut. Cukup menantang kan?

Selain zipline, di sini juga ada cliff jumping yang cocok buat kamu yang suka dengan tantangan. Ini adalah salah satu kegiatan anti mainstream di Bali yang paling di cari, lompat dari ketinggian sekitar 13 meter. Cliff Jumping cukup menantang tetapi harus tetap berhati-hati, lebih baik sebelum lompat cek terlebih dahulu apakah ombak sedang pasang atau tidak karena keselamatan harus tetap jadi prioritas utama. Waktu terbaik untuk melakukan cliff jumping adalah setelah purnama. Selamat mencoba.

2. Seabreacher Bali

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Mungkin permainan ini masih terdengar asing di Bali, Seabreacher adalah watersport terbaru dan kegiatan anti mainstream yang wajib kamu coba. Seabreacher menyerupai pesawat jet yang berbentuk ikan hiu dengan panjang sekitar 2 meter, kapasitasnya hanya untuk dua orang, 1 orang sebagai pengemudi.

BACA JUGA :  10 Kuliner Tangerang Pilihan, Dijamin Enak dan Bikin Kenyang

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Seabreacher memiliki kecepatan 80km/jam di permukaan air dan 40km/jam di bawah air. Seabreacher juga bisa berputar hingga 90 derajat ke kanan dan ke kiri dan bisa naik ke permukaan setinggi 6 meter dengan menyelam terlebih dahulu kemudian muncul ke permukaan. Seru kan? Seabreacher bisa kamu jumpai di Pulau Serangan, Denpasar.

3. Canyoning

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Bagi kamu yang suka berpetualang, ini adalah kegiatan anti mainstream di Bali dan seru. Kamu akan diajak menuruni lembah dan jurang dengan berbagai kegiatan yang menantang. Mulai dari memanjat, melompat, berenang, abseiling, melewati tebing, jurang dan air terjun.

Jangan khawatir karena canyoning sudah dilengkapi dengan standar keamananan, mereka juga menyediakan paket bagi para pemula hingga yang sudah berpengalaman tinggal disesuaikan dengan level atau tingkat. Penasaran? Yuk ke Ubud, Adventure and Spirit adalah salah satu tempat yang siap menemani kamu bermain canyoning. Terletak di Jalan Raya Mas No.62, Ubud.

4. Flyboard

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Tahukah kamu? Ini adalah kegiatan anti mainstream di Tanjung Benoa yang akan membuatmu menjadi seperti Iron Man. Flyboard adalah kegiatan ekstrem di mana kamu akan berdiri di atas sebuah papan yang sudah terhubung dengan jet ski dengan selang panjang kemudian akan didorong oleh kekuatan tekanan air tinggi yang berasal dari jet ski. Kamu mampu terbang dan melayang-layang lebih dari 5 meter di atas permukaan laut.

Namun tidaklah mudah, apalagi buat para pemula yang dibutuhkan adalah menjaga kesimbangan tubuh juga. Penasaran? Cobain yuk, permainan ini tersedia di Tanjung Benoa dan jangan lupa abadikan momen terbaik dan buat fotomu lebih kece di Instagram.

5. Wakeboarding

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

Wakeboarding juga salah satu watersport yang cukup hits di Bali. Wakeboard merupakan gabungan antara skateboard dan surfing, kamu cukup berdiri di atas papan dan memegang kayu sebagai pegangan yang sudah terintegrasi dengan cable system dengan kecepatan rata-rata 25km/jam. Cable system terpasang di sebuah tower yang siap menarik kamu bersama wakeboard.

BACA JUGA :  10 Tempat Buka Puasa di Jakarta Barat Ini Terkenal Lezat

Musim hujan? Tidak masalah, kamu masih bisa menikmati permainan ini. Di sini juga terdapat pool bar untuk bersantai dan restoran. Cobain langsung ke Bali Wake Park, di Jalan Pelabuhan Benoa.

6. River Tubing

6 Kegiatan Seru Liburan Di Bali Ketika Liburan!

River Tubing kurang lebih mirip dengan arung jeram, bedanya adalah dalam satu perahu karet hanya bisa diisi oleh maksimal dua orang bisa diisi sendiri atau minta ditemani oleh pemandu. Bisa dibayangkan bagaimana serunya permainan ini, tanpa bantuan dari orang banyak dan harus melawan medan sungai dan arus sungai. Yuk cobain, rekomendasi dari kami adalah Bali River Tubing, di Ubud.


Faisal

Faisal

Faisal Rahman adalah seorang blogger muda yang penuh semangat untuk berbagi ide, gagasan, dan pandangan melalui tulisannya. Ia memulai perjalanan blognya selama masa kuliah dan telah mengembangkan bakatnya dalam menulis konten menarik dan beragam.
https://lapakfjbku.com