Tak hanya sekedar pemanis, desain taman belakang rumah minimalis juga berfungsi sebagai sarana relaksasi. Anda dapat melepaskan penat setelah beraktivitas di luar dengan memandang taman yang hijau dan menghirup udara segar. Taman belakang rumah minimalis juga bisa menjadi sarana berkumpul bersama keluarga dan teman, tempat bekerja, hingga tempat bermain anak..
Taman kini tidak selalu identik dengan lahan yang luas, area berumput, penuh dengan tanaman, pagar besar dan perawatan yang sulit. Mengikuti perkembangan tren, konsep taman belakang rumah minimalis, kini menjadi pilihan masyarakat urban perkotaan. Untuk lebih jelasnya dalam artikel lapakfjbku.com ini, akan dibahas desain taman belakang rumah minimalis dengan penjabarannya.
Nah, untuk mengetahui lebih detail mengenai desain taman belakang rumah minimalis ini, yuk simak satu persatu penjelasannya di bawah ini:
Ciri utama dari taman belakang rumah minimalis adalah kesederhanaan dan elegan. Tertarik untuk membuat taman belakang rumah minimalis? Berikut beberapa ide yang dapat membantu Anda mendesain taman Anda. Dengan desain lanskap yang damai dan tenang, dijamin seisi rumah pasti betah.
Daftar Isi Tulisan
1. Taman Belakang Semi Terbuka
Minimnya lahan tidak membatasi Anda untuk berkreasi menciptakan taman belakang rumah minimalis yang nyaman.
Salah satu ide yang dapat diterapkan, adalah membuat taman semi terbuka yang bersebelahan dengan ruang dapur atau ruang makan.
Ruangan pun akan lebih fungsional dan efisien.
Jangan tempatkan terlalu banyak tanaman dan dekorasi, sehingga cahaya matahari dapat masuk dengan leluasa.
2. Tiga Elemen di Taman Minimalis
Taman minimalis cenderung tidak menampilkan banyak elemen.
Batasi dalam tiga elemen, yaitu batu, kayu dan tanaman. Rancangannya dapat disesuaikan dengan gaya hidup Anda dan keluarga sehari-hari.
Jika Anda memiliki kebiasaan berkumpul dengan keluarga besar dan kerabat, lengkapi taman belakang dengan tempat penyimpanan, tempat duduk, dan atap yang teduh dan pemanggang barbekyu.
3. Taman Belakang Minimalis Sentuhan Tradisional
Meski bergaya minimalis, taman Anda tak selalu harus terkesan biasa.
Anda bisa menambahkan elemen tradisional, seperti penggunaan batu, kayu, kursi bergaya Indonesia.
Contohnya seperti taman bergaya tradisional Bali dengan patung batu di atas.
Pastikan taman Anda masih memiliki ruang yang luas untuk matahari masuk.
4. Tanaman yang Menenangkan di Taman Belakang Rumah
Anda menyukai taman yang terkesan tenang dan teduh namun bergaya minimalis?
Kuncinya adalah harmonisasi. Pilih berbagai jenis tanaman yang ingin Anda tanam, tetapi pilih tanaman dengan warna yang sama.
Untuk dinding taman, pilih warna yang menenangkan dan netral. Dijamin Anda akan seharian duduk di taman.
5. Taman Belakang Minimalis Modern
Meski terlihat lapang dan kosong, taman belakang rumah minimalis bergaya modern ini tetap memiliki kesan hangat.
Pemilihan material kayu dan beton berwarna cerah, desain furnitur yang dinamis, dan pemilihan tanaman yang tepat adalah kombinasi sempurna.
Jika Anda ingin mencerahkan sudut-sudut taman Anda yang berdesain modern ini, tambahkan lampu taman yang memancarkan cahaya kuning untuk mendapatkan kesan hangat.
6. Taman Belakang Indoor Minimalis
Anda memiliki sudut kamar di bagian belakang rumah yang tidak terpakai?
Jadikan taman saja. Tempatkan tanaman hias dalam pot yang dapat disebar di sudut lantai, meja, bahkan digantung.
Pastikan tanaman yang Anda pilih adalah tanaman yang dapat hidup dalam cahaya minim.
7. Taman Belakang Minimalis Bergaya Jepang
Berbicara mengenai konsep minimalis, gaya arsitektur dan desain rumah ala Jepang sudah pasti menjadi inspirasi para penggemar desain minimalis.
Tidak terkecuali konsep taman ala Jepang.
Konsep taman minimalis Jepang memiliki ciri khas, seperti rancangan desain taman yang abstrak, elemen bebatuan dan kerikil untuk menutupi tanah, dan tanaman yang dipangkas menyerupai awan.
Walau minim elemen namun taman bergaya ala Jepang sudah pasti menarik dan minim perawatan.
8. Taman Belakang Minimalis Vertikal
Jika Anda memiliki lahan yang sangat terbatas atau tinggal di apartemen, bisa terapkan konsep taman vertikal.
Anda dapat memiliki taman yang sangat nyaman untuk tempat bersantai yang dikelilingi berbagai tanaman.
Jika Anda ingin membuat konsep taman minimalis vertikal, pastikan Anda memilih tanaman yang tepat untuk mencegah kekeringan atau bahkan pembusukan tanaman.
9. Taman Belakang Minimalis dengan Kolam Mini
Taman minimalis dengan fitur air mancur jelas menawarkan sensasi tersendiri.
Tak hanya memperindah taman, Anda dapat merasakan nuansa sejuk dari suara air yang mengalir dan berjatuhan yang terdengar indah di telinga Anda.
Tips Lapakfjbku.com
Jangan lengah, fitur air atau kolam pada taman belakang rumah minimalis mungkin terlihat bagus, tapi perawatannya juga tidak simpel. Pastikan Anda benar-benar siap akan hal ini.
10. Taman Belakang Minimalis Urban Escape
Taman belakang rumah minimalis dengan tema rustic ini memberikan kesan pedesaan yang dapat membuat Anda rehat sejenak dari aktivitas harian dan menikmati suasana sekitar.
Berbagai tanaman yang menghiasi area taman belakang rumah minimalis mulai dari tumbuhan di dalam pot dan tanaman menjalar di dinding memberikan nuansa kesejukan.
11. Taman Belakang Minimalis Multifungsi
Taman belakang rumah minimalis bisa dilengkapi dengan fasilitas meja makan dan tempat duduk tempat Anda dan keluarga bisa bersantai.
Jika memadai, tambahkan beberapa mainan seperti ayunan dan perosotan agar jadi tempat bermain anak juga.
12. Taman Belakang Minimalis Compact Backyard
Ini adalah contoh taman belakang rumah minimalis dengan lahan terbatas tapi semua hal bisa tertampung di dalamnya.
Jika Anda tidak punya ruang bersantai di dalam rumah, alternatif lain adalah dengan memindahkan meja dan kursi santai ke area belakang.
Gunakan warna eksterior yang netral seperti putih, hitam, abu-abu dan coklat dan hiasi dengan tanaman yang bervariasi.
13. Gazebo di Taman Belakang Minimalis
Adanya gazebo di taman belakang rumah minimalis membuat Anda dan orang terdekat bisa menghabiskan waktu berlama-lama sembari mengobrol ataupun menyantap makanan.
Elemen yang penting dalam konsep taman belakang rumah minimalis adalah variasi tanaman.
Meskipun Anda hanya ingin menanam bunga di area belakang, pastikan warna-warna yang anda pilih beragam untuk menyegarkan mata.
14. Taman Belakang Minimalis Stage Backyard
Taman belakang rumah minimalis ternyata bisa disulap seperti panggung atau stage.
Interior dan eksterior dalam rumah ini juga terlihat saling berhubungan satu sama lain.
Anak-anak juga bebas menikmati area luar rumah dengan fasilitas permainan seperti pasir, papan tulis dan alat konstruksinya.
15. Victorian Cottage Flower Garden
Ciptakan taman belakang rumah minimalis yang manis dan romantis dengan konsep taman bunga ala Victorian.
Tanam bunga-bunga berwarna cerah di sekitar pagar atau di kanopi, kombinasikan dengan tanaman merambat.
Dijamin akan mengundang wangi segar semerbak di sekitar rumah.
16. French Tropical Backyard
Taman belakang rumah minimalis berkonsep tropis akan membuat Anda serasa sedang liburan meskipun hanya di rumah.
Maksimalkan dengan lanskap eksotik, tanaman tropis yang tinggi dan teduh seperti pohon palem.
Kombinasikan dengan furnitur simpel berwarna cerah atau air mancur dan kolam ikan.
17. Taman Belakang Bergaya Persia
Untuk menciptakan desain ala Persia di taman belakang rumah minimalis, fokusnya ada pada layout dan gaya eksotik.
Gaya ini bisa diciptakan dengan menerapkan keramik berpola dan warna cerah pada dinding atau lantai.
Jangan dekor berlebihan untuk tetap menjaga kesan minimalis.
18. Geometric Backyard
Ciptakan kesan modern dan minimalis dengan layout geometris pada taman belakang rumah minimalis Anda.
Tempatkan tanaman Anda dalam satu tempat berbentuk persegi atau kotak di kedua sisi taman.
Ini bukan hanya menciptakan estetik unik tapi juga tampilan rapi dan bersih yang memudahkan perawatannya pula.
Panduan untuk Desain Taman Belakang Rumah Minimalis
Taman belakang rumah minimalis seharusnya memberikan kesan segar dan sejuk sekaligus simpel.
Jadi Anda juga tidak repot-repot memikirkan perawatannya namun tetap mendapatkan keindahannya.
Ada beberapa tips yang bisa Anda pelajari sebelum memulai desain taman belakang rumah minimalis, seperti berikut ini:
- Pilih sesuai gaya pribadi Anda. Taman belakang rumah minimalis harus mencerminkan bagian interior rumah juga. Jangan sampai keduanya jadi bertabrakan dan tidak harmonis.
- Rancang sesuai dengan gaya hidup dan kebutuhan Anda pula. Misalnya, jika Anda punya hewan peliharaan atau anak kecil, bisa memanfaatkan taman belakang rumah minimalis sebagai area bermain juga.
- Pilih material yang sesuai. Umumnya Anda bisa pilih material yang awet dan tahan cuaca, seperti baja, batu. Bahkan Anda bisa gunakan rumput palsu dari plastik untuk perawatan yang lebih mudah.
- Pilih tanaman yang sesuai. Untuk menciptakan taman belakang rumah minimalis, pilih tanaman yang memiliki struktur rapi, dan lebih bagus jika bisa mekar sepanjang tahun. Ini untuk menciptakan kerapian dan konsistensi.
Itu dia beberapa inspirasi desain serta tips untuk menciptakan taman belakang rumah minimalis.
Bagaimana dengan taman Anda sendiri?
Apakah Anda tertarik untuk merancang taman belakang rumah minimalis Anda sendiri?
Jangan lewatkan tips-tips di atas untuk mempermudah rancangan Anda, ya.
Manfaat Memiliki Taman Belakang Rumah Minimalis
Jika Anda memiliki sisa lahan atau pekarangan di depan belakang rumah, mengapa tidak mengubahnya menjadi taman yang asri?
Adanya ruang hijau terbuka di rumah bukan hanya menambah keasrian dan kecantikan hunian saja, tapi juga menyegarkan mata yang jenuh dan melancarkan sirkulasi udara untuk kesehatan, lho.
Meskipun lahan terbatas, tidak perlu ragu. Taman belakang rumah minimalis justru lebih minim biaya dan perawatan.
Desain minimalis mampu menghilangkan kejenuhan akan ornamen dekoratif dan pernak-pernik yang terlalu ramai.
Desain dan pemilihan aksesoris yang minim akan membuat ruang lebih lapang, sirkulasi udara yang optimal, segar, dan pencahayaan yang berlimpah.
Taman Belakang Rumah Minimalis untuk Hunian Semakin Cantik dan Asri
Selain manfaat yang disebutkan di atas, tentunya manfaat utama dari taman di rumah adalah menambah keasrian tempat tinggal Anda.
Karena kemampuannya untuk menyerap karbon dioksida dan menghasilkan oksigen, menempatkan banyak tumbuhan di sekitar rumah akan membuat kualitas udara menjadi lebih baik.
Untuk memaksimal taman belakang rumah minimalis Anda, tentunya Anda perlu memperhatikan beberapa hal sesuai kondisi juga ya.
Seperti tanaman apa yang cocok dengan lingkungan rumah, furnitur dan aksesori yang ditempatkan, juga fungsi dari taman itu sendiri.
Subscribe, follow Facebook Page Lapakfjbku dan ikuti terus lapakfjbku.com/ untuk mendapatkan informasi, juga inspirasi terbaru dan setiap hari Anda semakin seru!