16 Model Pagar Minimalis Terkini Untuk Inspirasi Di 2025

Pagar minimalis dapat menjadi indikator dan kesan pertama seseorang menilai jenis gaya rumah yang diusung. Hal ini dikarenakan pagar merupakan salah satu bagian rumah yang akan dilihat pertama kali. Dengan alasan tersebut, Anda perlu konsisten mengaplikasikan jenis gaya rumah bahkan hingga pemilihan pagar.

Sebelum Anda menentukan pagar minimalis yang cocok, ada beberapa pertimbangan yang perlu dilakukan. Salah satunya adalah memperhatikan kondisi lingkungan rumah. Jika rumah Anda berada di pemukiman padat penduduk, jenis pagar yang simple dengan ukuran yang tidak terlalu besar bisa menjadi pilihan.

Selain itu, material dari pagar minimalis juga menjadi pertimbangan. Saat ini telah tersedia berbagai jenis pagar mulai dari pagar minimalis berbahan besi, kayu, hingga aluminium.

Jika Anda berencana untuk memasang pagar minimalis, simak poin-poin penting dari artikel ini di bawah.

Terutama jika Anda sedang berencana membuat pagar, dibawah ini merupakan beberapa rekomendasi desain yang bisa menjadi panduan.

Beberapa desain pagar minimalis di bawah cocok untuk beragam model rumah dan bisa disesuaikan dengan preferensi gaya Anda. Berikut ini merupakan 16 desain pagar.

1. Pagar Minimalis Lipat

Contoh jenis pagar rumah minimalis model lipat. (Sumber: Pinterest.com)

Tahun 2023 dipenuhi dengan tren rumah minimalis. Jadi, jangan kuatir bila lahan rumah Anda terbatas.

Dengan memilih pagar lipat, rumah Anda masih bisa tampil dengan indah dan berkelas.

Sebab, kini banyak pagar lipat hadir dengan aneka model dan bahan yang bisa Anda sesuaikan dengan rumah minimalis Anda, mulai dari yang terbuat dari kayu, besi, baja, hingga kombinasi beberapa material.

2. Pagar Laser Cut, Sentuhan Personal pada Pagar

Contoh jenis pagar rumah minimalis model laser cut memberikan kesan elegan pada hunian Anda. (Sumber: Pinterest.com)

Terbuat dari lempengan baja yang kuat, lalu dipotong membentuk pola dengan teknik laser membuat pagar laser cut ini selalu berhasil mencuri perhatian.

Anda bisa memesan motif atau pola laser seperti motif bunga, daun, oval, kotak simetris hingga membuat pola wajah yang Anda buat sendiri.

Bebaskan jiwa seni Anda! Voilla, pagar pun nampak eksklusif dengan sentuhan personal dari Anda.

3. Pagar Batu Alam dengan Kesan Natural Minimalis

Contoh jenis pagar rumah minimalis berbahan batu alam. (Sumber: Pinterest.com)

Bila Anda ingin menampilkan kesan natural minimalis pada hunian, Anda bisa menggunakan batu alam sebagai aksen untuk pagar.

Padukan dengan pagar besi atau baja ringan.

Yang harus diperhatikan adalah batu alam ini mudah berlumut, sehingga harus lebih sering dibersihkan.

BACA JUGA :  12 Warna Cat Luar Rumah yang Sejuk, Terasa Teduh Sampai ke Hati

4. Pagar Perpaduan Batu Alam dan Besi

Contoh jenis pagar rumah minimalis perpaduan batu alam dan besi. (Sumber: homestratosphere.com)

Siapa bilang Anda harus memilih salah satu material saja untuk membuat pagar?

Anda juga bisa lho membuat pagar dengan paduan bebatuan dan besi

. Desain pagar ini bisa menjadi tren di tahun 2025 karena perpaduannya yang nampak kokoh, aman, tetapi tetap memberi kesan natural.

5. Konsep Zen Minimalis

Contoh jenis pagar rumah minimalis model zen minimalis. (Sumber: Pinterest.com)

Tahun 2023 akan dipenuhi dengan tren kembali ke alam atau natural karena adanya pemanasan global.

Untuk itu, tak ada salahnya jika Anda pun membuat pagar yang terbuat dari kayu dengan konsep zen minimalis.

Konsep ini menggabungkan kayu polos, beton, dan kaca sebagai slot untuk “mengintip” ke luar rumah.

Fitur ini tentu memberi keamanan lebih untuk melihat siapa yang ada di luar.

Anda bisa menggunakan tempered glass untuk daya tahan yang lebih kuat.

6. Pagar Minimalis Daun Rambat

Contoh jenis pagar rumah minimalis model zen minimalis. (Sumber: Pinterest.com)

Seperti yang sudah disebutkan di atas, pada tahun 2025, tren kembali ke alam atau natural akan menjadi booming.

Selain konsep zen minimalis, Anda pun bisa mencoba membuat pagar yang terinspirasi dari alam, yakni dengan sedikit desain daun-daunan.

Pagar ini akan memberikan kesan lebih alami, natural, dan indah apalagi jika Anda ikut memberikan tanaman-tanaman di depan rumah.

7. Gaya Monokrom

Contoh jenis pagar rumah minimalis model monokrom. (Sumber: Pinterest.com)

Sejak dulu, gaya hitam putih selalu jadi pilihan karena sifatnya yang netral.

Untuk itu, pagar bergaya monokrom ini pun akan tetap tren bahkan tak lekang oleh waktu.

Gaya pagar monokrom juga dapat diaplikasikan pada beragam jenis material pagar seperti besi dan alumunium.

Pastikan untuk menggunakan jenis cat khusus yang tahan cuaca terik maupun hujan karena penggunaannya sebagai pagar.

8. Pagar dengan Kayu Putih

Pagar rumah minimalis ini semakin indah jika ditempatkan bunga-bunga di bagian bawahnya. (Sumber: Pexels.com/Kristina Paukshtite)

Mau menggunakan bahan kayu agar lebih tahan lama dan harga terjangkau, tapi bosan dengan model dan warna yang itu-itu saja?

Anda bisa menggantinya jadi warna putih, lho.

Pagar dengan kayu putih yang tinggi seperti model di atas bisa memberikan keamanan maksimum tetapi masih terlihat ramah.

Cat warna putih pun memberikan kesan memesona, cantik, dan unik.

Tips Lapakfjbku.com

Pagar berbahan kayu biasanya tidak bertahan lama karena lapuk akibat cuaca terik dan hujan. Usahakan lapisi kayu dengan cat khusus yang melindungi kayu dari panas maupun hujan.

9. Pagar Minimalis Desain Jaring-jaring

Contoh jenis pagar rumah minimalis model jaring-jaring. (Sumber: Pinterest.com)

Pagar dengan desain jaring-jaring dapat menjadi pembatas yang menjaga privasi rumah, namun tetap terlihat minimalis dan kontemporer.

Dengan desain ini, jarak pandang ke dalam rumah akan tersamarkan. Desain jaring-jaring juga dapat bermanfaat bagi sirkulasi udara dan cahaya yang masuk ke dalam rumah.

Agar terlihat lebih minimalis, gunakan pola yang sederhana dengan penambahan warna cat yang netral.

10. Pagar dengan Tipe Geser

4.10 Pagar Rumah Minimalis dengan Tipe Geser_rev1

Jenis pagar tipe geser mungkin telah jamak ditemukan dan digunakan oleh banyak rumah. Hal ini dikarenakan kepraktisan yang dimilikinya saat akan membuka dan menutup pagar. Pagar ini cocok dipasang pada rumah yang berada pada lingkungan padat seperti kompleks perumahan. Materi yang digunakan untuk pagar geser ini dapat menggunakan berbagai bahan seperti kayu maupun besi.

11. Pagar dengan Material Aluminium yang Modern Elegan

Contoh jenis pagar rumah minimalis dengan materi alumunium. (Sumber: Pinterest.com)

Pagar berbahan aluminium memberikan kesan rumah yang lebih modern.

BACA JUGA :  7 Rumah Adat Padang dan 5 Keunikannya yang Perlu Anda Tahu

Dengan penggunaan bahan ini, Anda dapat membentuk pola atau desain pagar yang beragam.

Selain itu, dibandingkan dengan bahan lainnya, pagar dengan material aluminium memiliki berat yang cukup ringan.

Hal ini tentunya cukup memberikan manfaat bagi Anda agar tidak perlu kesusahan dan memerlukan banyak energi dalam membuka dan menutup pagar.

9 Keunggulan Menggunakan Kusen Aluminium dibanding Kusen Kayu
Contoh jenis pagar rumah minimalis dengan paduan pergola. (Sumber: libertyfencecompany.com/)

Menambahkan pergola pada pagar dapat memberikan kesan minimalis.

Pergoda pada pagar dapat menjadi tempat lampu untuk menerangi bagian depan rumah atau pagar.

Pergola dapat dibuat dengan bahan besi dengan bentuk yang biasanya persegi panjang.

Anda bisa membentuk dan memberikan pola pada pergola agar terlihat lebih estetik.

13. Pagar dengan Kaca Blur

Contoh jenis pagar rumah minimalis dengan kaca blur yang transparan. (Sumber: takasho jp)

Kaca blur saat ini menjadi pilihan yang dipadukan dan digunakan pada pagar.

Penggunaan kaca blur dapat sedikit memberikan perlindungan privasi bagi rumah.

Selain itu, penggunaan kaca blur juga tahan terhadap cuaca baik saat terik maupun hujan.

Kaca blur cocok digunakan pada pagar balkon rumah.

14. Pagar dengan Gaya Kontemporer

Contoh jenis pagar rumah minimalis model kontemporer. (Sumber: Pinterest.com)

Gaya kontemporer erat kaitannya dengan pola geometris seperti persegi, lingkaran, lingkaran, dan lainnya.

Pola-pola ini dapat diaplikasikan pada pagar minimalis.

Pagar gaya kontemporer ini biasanya menggunakan bahan-bahan yang mudah dibentuk seperti besi, alumunium, dan lainnya.

Agar terlihat lebih kontemporer gunakan warna yang netral dan senada.

15. Pagar dengan Pagar Besi Model Kayu

Contoh jenis pagar rumah minimalis dengan pagar besi model kayu yang memberikan kesan semakin modern. (Sumber: solusiruma.com)

Salah satu solusi untuk menggantikan bahan kayu pada pagar adalah penggunaan pagar besi model kayu.

Penggunaan material kayu asli pada pagar dikhawatirkan tidak dapat bertahan lama karena seringnya terpapar cuaca terik dan hujan.

Dengan penggunaan pagar besi model kayu, rumah Anda dapat terlihat lebih natural dengan aksen bahan alam.

16. Pagar Minimalis dengan Gaya Wire Mesh

Contoh jenis pagar rumah minimalis dengan gaya ini semakin membuat hunian Anda terlihat minimalis dan modern. (sumber: jardinsdevendee.fr)

Pagar wire mesh terbuat dari kawat beton yang dianyam sedemikian rupa membentuk lembaran atau gulungan besar.

Pagar ini cocok untuk rumah bergaya industrial minimalis. Namun yang perlu diingat, pagar model ini membuat bagian dalam rumah Anda terlihat jelas.

Jadi pertimbangkan penggunaannya bila keamanan lingkungan rumah Anda kurang mendukung.

Untuk menambah keindahan rumah, Anda bisa memberi warna hitam. Jangan lupa lapisi dengan anti karat agar pagar Anda tahan lama.

Jenis Material Pagar Terbaik

Jenis material pagar rumah minimalis sangat beragam di pasaran. (Sumber: Pexels.com)

Anda harus cek dengan pasti posisi pagar sebelum dipasang.

Anda sangat disarankan tidak menempatkan pagar di area yang bukan hak Anda, agar tidak mengganggu hak orang lain.

Penempatan yang salah justru bisa membuat Anda harus membongkar pagar dan uang terbuang.

Nah, material apa saja yang bisa digunakan untuk pagar Anda? Berikut pilihannya untuk Anda.

1. Pagar BRC

Pagar rumah minimalis berbahan BRC mudah dibentuk. (Sumber: Pexels.com)

British Reinforced Concrete disingkat BRC terbuat dari logam dengan diameter 5-8 milimeter.

Ciri khasnya adalah pada bagian atasnya ditekuk sedemikian rupa sehingga membentuk segitiga untuk mempertahankan kekuatan pagar.

Kelebihan pagar BRC antara lain mudah dipasang, kuat, aman dan tahan karat karena dilapisi oleh elektroplating dan galvanis yang tahan terhadap karat lebih dari 10 tahun.

Dari segi harga, pagar BRC termurah dibanding pagar lainnya.

BACA JUGA :  9 Cat Tembok Luar Rumah Anti Air, Lengkap dengan Harga

Uniknya, pagar ini mudah dipasang dan bisa dibongkar tanpa merusak pagar sehingga pagar bisa dipakai ulang di tempat lain. Sangat ekonomis, ya!

2. Pagar Besi

Jenis pagar besi banyak digunakan karena cocok dalam segala jenis tema rumah.

Kelebihan dari pagar besi ini adalah banyak pilihan model dan warna, mudah didapat dan mudah dibentuk sesuai keinginan bahkan Anda dapat menambahkan simbol atau inisial nama pada pagar besi Anda.

Pagar besi ini bisa diberi finishing tembaga dan mengkombinasikannya dengan teknik potong laser membentuk sebuah pola yang unik.

3. Pagar Kayu

Pagar rumah minimalis berbahan kayu dapat memberi nuansa alami bagi rumah. (Sumber: Pexels.com)

Pagar kayu selalu berhasil menampilkan kesan natural pada sebuah rumah.

Namun tidak semua kayu bisa dijadikan material pagar. Yang umum digunakan adalah kayu jati, merbau dan ulin karena sifatnya yang tahan air.

Material kayu cocok untuk hunian minimalis. Pastikan Anda memberikan lapisan anti rayap agar pagar kayu Anda awet.

4. Pagar Baja Ringan

Pagar baja ringan juga dijadikan alternatif yang banyak dilirik untuk pagar karena harganya lebih murah dibanding pagar besi namun memiliki kualitas yang tak beda jauh, seperti tahan terhadap api, rayap dan perubahan cuaca ekstrim.

Model bergaris vertikal atau horizontal paling disukai karena bentuknya yang minimalis, simpel namun tetap terlihat elegan.

Anda bisa menambahkan cat hitam atau putih dan lihatlah pagar indah ini nampak menyatu dengan rumah minimalis Anda.

Inspirasi Jenis Pagar untuk Hunian Modern

Pemilihan pagar rumah minimalis dapat membuat hunian terlihat modern. (Sumber: Pexels.com)
Menjadikan rumah tampak modern dapat dilakukan mulai dari pemilihan jenis hingga desain pagar minimalis yang tepat.
Beberapa gaya pagar rumah minimalis yang dapat dipilih seperti pagar lipat, pagar geser, dan pagar lain dengan pola dan desain modern lainnya.
Dalam pemilihan pagar disarankan tetap memprioritaskan faktor privasi dan keamanan.
Karena walaupun dapat memberikan kesan modern pada hunian, fungsi pagar pada dasarnya untuk mengamankan dan memberikan privasi bagi penghuni rumah.

Harga Pagar Rumah Minimalis Terbaru

Pagar rumah minimalis memiliki rentang harga yang bervariasi tergantung jenis bahan dan desain (Sumber: Pexels.com)

Sebagai bahan pertimbangan Anda dalam memilih pagar, simak tabel perbandingan harga pagar terbaru yang dikutip dari cek harga bahan, berikut:

  • Ukuran Pagar BRC BRC 90 HD, 6mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 120 HD, 6mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 150 HD, 6mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 150 HD, 7mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 175 HD, 6mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 175 HD, 7mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 190 HD, 7mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 190 HD, 8mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 240 HD, 6mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 240 HD, 7mm
  • Ukuran Pagar BRC BRC 240 HD, 8mm
  • Ukuran Pagar BRC Pagar kayu Bengkirai Tebal 1,9 cm Lebar 6,8 cm Panjang 154 cm Harga Pagar Rp42.000/papan
  • Ukuran Pagar BRC Pagar kayu Jati 2 m x 5cm
  • Harga Pagar Rp80.000/papan
  • Ukuran Pagar BRC Pagar baja ringan Harga Pagar Rp300.000/meter
  • Ukuran Pagar BRC Pagar Besi Hollow Harga Pagar Rp340.000 – 600.000
  • Ukuran Pagar BRC Pagar Besi Hollow Galvanis Anti Karat Harga Pagar Rp400.000 – 630.000
  • Ukuran Pagar BRC Pagar Besi Tempa anti karat (Baja) Harga Pagar Rp512.000 – 602.000
  • Ukuran Pagar BRC Pagar Wire Mesh Roll Standar SNI Harga Pagar Rp1.500.000 – Rp4.460.000 / roll
  • Ukuran Pagar BRC Pagar Wire Mesh Lembar Harga Pagar Rp160.000 – Rp1.375.000 / lembar

Nah, itulah ulasan lengkap terkait inspirasi pagar rumah minimalis terkini 2025.

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi Anda yang sedang berencana untuk membangun pagar rumah idaman salama ini.

****
Subscribe, follow Facebook Page Lapakfjbku dan ikuti terus lapakfjbku.com/ untuk mendapatkan informasi, juga inspirasi terbaru dan setiap hari Anda semakin seru!


Faisal

Faisal

Faisal Rahman adalah seorang blogger muda yang penuh semangat untuk berbagi ide, gagasan, dan pandangan melalui tulisannya. Ia memulai perjalanan blognya selama masa kuliah dan telah mengembangkan bakatnya dalam menulis konten menarik dan beragam.
https://lapakfjbku.com