9 Coworking Space Malang Murah dan Nyaman Kejar Deadline

Sejumlah tempat kerja bersama atau coworking space di Malang menyediakan berbagai fasilitas dan layanan untuk Anda yang biasa bekerja secara remote. Ya, berasal dari bahasa Inggris, coworking space memiliki arti sebagai ruang yang digunakan untuk bekerja atau menghasilkan karya secara bekerja sama, baik antar individu maupun perusahaan.

Secara konsep, coworking space memang mengedepankan unsur sharing atau berbagi. Dalam satu ruangan terdapat berbagai individu, komunitas, maupun perusahaan, biasanya bisnis start-up. Nah, kemunculan coworking space Malang dengan lokasi yang strategis dan fasilitas lengkap tentu memberikan keuntungan tersendiri masyarakat ataupun wisatawan.

Buat Anda yang tengah dikejar deadline dan butuh ruang kerja yang inspiratif, bisa mencoba bekerja dari coworking space Malang yang kian hari kian menjamur. Berikut kami rekomendasikan 10 coworking space Malang yang cukup murah dan nyaman:

1. Orbits Coworking Space Malang

1. Coworking Space Malang: Orbits Coworking

Termasuk coworking space Malang yang cukup strategis, Orbits Coworking sering menjadi pilihan, terutama kalangan anak muda.

Rekomendasi awal kami bagi Anda yang membutuhkan coworking space Malang adalah Orbits Coworking. Ruang kerja bersama ini lokasinya sangat strategis sehingga Anda bisa dengan mudah menghampirinya.

Orbits Coworking menyediakan ruangan-ruangan yang nyaman dengan beberapa jenis paket dan layanan di dalamnya. Tentu saja Anda bisa memilih paket harian atau bulanan sesuai kebutuhan.

Fasilitas ruangan yang akan Anda dapatkan, antara lain ruangan ber-AC, high speed Wi-Fi, room service assistant, toilet, smoking area, gratis air mineral, musala/tempat salat, pantry, parkir mobil dan motor, dan ruang teras.

Berapa harga coworking space Malang yang satu ini? Anda bisa pilih paket berikut:

  • Private room mulai dari Rp350.000, maksimal 10 jam
  • Dedicated space full day mulai dari Rp110.000, maksimal 10 jam
  • Meeting room (maksimal 6 orang) mulai dari Rp225.000 per 3 jam
  • Meeting room untuk 10-19 orang mulai dari Rp700.000 per 3 jam
  • Meeting room untuk 20-27 orang mulai dari Rp800.000 per 3 jam

Alamat :

Perum Jl. Taman Indah Soekarno Hatta No.25B, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0812 7691 4477

2. Malang Digital Core

2. Coworking Space Malang: Malang Digital Core

Tata letak ruangan yang rapi dan nyaman, betah bekerja seharian dari Malang Digital Core.

Malang Digital Core adalah coworking space Malang yang pertama kali hadir menyapa masyarakat. Malang Digital Core atau MDC adalah hasil pengembangan dari Universitas Ma Chung setelah mendapat investasi dari Taiwan di bidang teknologi informasi (TI) pada 7 Juli 2014.

MDC bertujuan untuk memasilitasi para mahasiswa maupun masyarakat agar dapat terlibat dalam pengembangan industri kreatif. Selain coworking space, di MDC juga terdapat Event Space dan Startup Office .

Coworking space Malang ini menyediakan tempat yang nyaman dan bisa diakses secara fleksibel sesuai kebutuhan Anda. Fasilitas yang tersedia mulai dari internet dengan kecepatan tinggi, snack gratis, private locker (paket mingguan dan bulanan), layanan percetakan, meeting room, parkir gratis, dan lain sebagainya.

BACA JUGA :  Cara Membuat SKCK Online Offline dan Biaya Terbaru

Jika Anda tertarik, ini harga yang dikenakan:

  • Coworking space mulai dari Rp50.000/3 jam
  • Meeting room maksimal 6 orang mulai dari Rp60.000/jam
  • Start up office mulai dari Rp2.750.000/bulan

Alamat :

RnD 5th Floor, Ma Chung University, N-1

Jl. Villa Puncak Tidar, Doro, Karangwidoro, Kec. Dau, Kab. Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0822 4908 3454

3. Ruang Millenial Coworking Space Malang

4. Coworking Space Malang: Ruang Millenial

Namanya juga Ruang Millenial, coworking space Malang ini banyak diserbu generasi milenial.

Bagi para generasi milenial, ada rekomendasi coworking space Malang yang mungkin cocok untuk Anda. Namanya Ruang Millenial, sebuah tempat kerja bersama yang menawarkan berbagai macam fasilitas dengan suasana yang nyaman untuk bekerja.

Konsep ruangan yang kekinian khas anak muda dengan akses internet gratis yang high speed. Hal ini untuk mendukung aktivitas kerja atau belajar Anda semakin maksimal. Layanan lain yang bisa Anda nikmati adalah gratis air mineral yang bisa diisi ulang.

Berikut daftar paket di coworking space Malang yang satu ini:

  • Personal mulai dari Rp25.000/2 jam atau Rp750.000/bulan
  • Meeting room maksimal 15 orang mulai dari Rp100.000/jam
  • Class room maksimal 20 orang mulai dari Rp100.000/jam
  • Communal space maksimal 50 orang mulai dari Rp200.000/jam

Alamat :

Jl. Sunan Muria No. 6, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0812 3030 0423

4. Ngalup.co

5. Coworking Space Malang: Ngalup.co

Dengan ruangan yang private dan nyaman, bekerja di Ngalup.co jadi lebih tenang.

Coworking space Malang berikutnya yang tak kalah menarik adalah Ngalup. Ruang kerja bersama ini cukup populer di kota Malang karena memiliki nuansa yang nyaman dengan vibes anak muda banget.

Fasilitas yang ditawarkan Ngalup boleh dibilang sangat lengkap dan mampu mengakomodasi banyak keperluan Anda. Fasilitas utama yang tersedia, antara lain jumlah kursi hingga 24 unit, berbagi Spotify dengan speaker berkualitas tinggi, gratis cetak dokumen, serta gratis minuman panas.

Tentunya ada banyak jenis layanan yang bisa digunakan di coworking space Malang yang satu ini. Mulai dari private office, meeting room, hingga event hall dengan penawaran harga yang cukup kompetitif.

Biaya yang Anda harus keluarkan untuk menyewa tempat kerja di Ngalup, di antaranya:

  • Coworking Seat mulai dari Rp94.999/hari
  • Private Office mulai dari Rp425.000/pekan
  • Event Hall mulai dari Rp350.000/jam

Alamat :

Delavender Town House

Jl. Papa Hijau, Tulusrejo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0857 3633 3969

5. Gartenhaus Co-Working Space

6. Coworking Space Malang: Gartenhaus Co-Working Space

Bukan sekadar duduk di kafe, Gartenhaus juga menghadirkan suasana kerja yang nyaman.

Mau merasakan coworking space Malang dengan konsep semi outdoor yang rimbun dengan pepohonan hijau? Datang saja ke Gartenhaus Co-Working Space yang terletak kawasan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru.

Dengan desain nuansa alami yang menyegarkan, Anda tetap bisa menghirup udara segar di tengah kesibukan bekerja. Gartenhaus Co-Working Space sebenarnya merupakan kafe yang termasuk hidden gems karena letaknya di dalam kompleks perumahan.

Meski konsepnya kafe, tapi di sini juga bisa melakukan aktivitas kerja maupun menyelesaikan tugas kuliah. Anda tinggal bawa laptop, pilih meja kursi yang nyaman, lalu mulai saja beraktivitas dengan dukungan Wi-Fi yang tersedia.

BACA JUGA :  Kangen Sama Perang - Perangan Ala Anak Jaman Dulu?

Oh iya, tentu saja Anda bisa memesan ragam makanan dan minuman di coworking space Malang yang satu ini. Harganya cukup terjangkau, kok! Minuman yang tersaji, seperti coffee based, mocktail, milk based, dan tea based bisa Anda nikmati dengan harga Rp13.000-Rp20.000.

Selain minuman, tersedia juga camilan dengan rentang harga Rp15.000-Rp35.000. sementara menu utama di sini dibanderol dengan harga antara Rp18.000-Rp38.000. Porsi makanannya sangat banyak dengan menu, di antaranya adalah sausages and fries, egg bowl, sausage rice, haus nudel, creamy nudel carbonara, dan butter sweet rice.

Alamat :

Jl. Kenanga Indah No.1, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0812 9395 7466

6. Seikophi Co-Working & Cafe

7. Coworking Space Malang: Seikophi Co-Working & Cafe

Buka 24 jam, Seikophi memfasilitasi mereka yang butuh waktu “khusus” untuk bisa bekerja dengan nyaman.

Bagi Anda yang baru bisa “on” di jam-jam malam, ada coworking space Malang yang buka 24 jam, lho! Namanya Seikophi, yang menggabungkan suasana kafe dengan nuansa co-working space.

Bangunan Seikophi terdiri dari dua lantai, dengan lantai satu adalah kafe dan lantai duanya diperuntukkan sebagai ruang kerja bersama. Sambil bekerja, Anda bisa memesan menu-menu yang menggugah selera, mulai dari menu minuman ringan, snack, hingga makanan berat.

Daftar menu dan harga yang bisa Anda nikmati, antara lain:

  • Aneka minuman bukan kopi Rp10.000-Rp15.000
  • Aneka minuman kopi Rp10.000-Rp18.000
  • Variasi makanan ringan Rp13.000-Rp18.000
  • Variasi menu utama mulai dari Rp20.000

Nah, untuk menggunakan ruang kerja di Seikophi, Anda bisa menghubungi kontak yang tersedia terlebih dahulu.

Alamat :

Jl. Ikan Tombro Jl. Terusan Sudimoro, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0812 3135 6027

7. Dilo Coworking Space Malang

8. Coworking Space Malang: Dilo Malang

Coworking space Malang yang satu ini bisa diakses secara gratis dengan fasilitas yang lengkap dan ruang kerja yang nyaman.

Meski tutup selama pandemic, coworking space Malang yang satu ini kini mulai beroperasi kembali. DILo (Digital Innovation Lounge) Malang atau dikenal juga dengan nama Indigospace Malang menyediakan ruang kerja bersama dengan fasilitas cukup lengkap dan nyaman.

DILo merupakan kolaborasi antara MIKTI (Masyarakat Industri Kreatif Indonesia) dan Telkom Indonesia. Tempat yang juga banyak terdapat di daerah lain ini bertujuan sebagai pusat interaksi peminat dan pelaku industri kreatif digital. Di Kota Malang, kehadiran DILo diharapkan mampu menciptakan bibit-bibit pebisnis digital yang selanjutnya siap masuk ke industri.

Selain ruang kerja bersama, fasilitas lain yang ada di coworking space Malang ini adalah meeting room, class room, lounge, serta akses internet berkecepatan tinggi. Nah, untuk memanfaatkan DILo sebagai ruang beraktivitas, Anda bisa melakukan registrasi terlebih dahulu.

Soal harga, jangan khawatir! Coworking space di DILo bisa dimanfaatkan oleh seluruh kalangan secara free atau gratis. Namun kalau ingin menggunakan ruangan meeting dan hall dikenakan biaya charge untuk operasional dan kebersihan.

BACA JUGA :  Lakukan 7 Cara Ini Untuk Meredam Emosi Di Perjalanan

Daftar harga lengkapnya sebagai berikut:

  • Co-Working tidak dikenakan biaya alias gratis
  • Class Room dikenakan biaya mulai dari Rp75.000/jam
  • Meeting Room dikenakan biaya mulai dari Rp50.000/jam
  • Hall Event dikenakan biaya mulai dari Rp100.000/jam

Alamat :

Telkom Kayutangan

Jl. Jenderal Basuki Rahmat No. 7-9, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

(0341) 365 700 atau 0823 3757 6338

8. Ezo Space

9. Coworking Space Malang: Ezo Space

Tempatnya nyaman banget, bisa untuk mengerjakan urusan bisnis ataupun tugas kuliah.

Di antara sekian banyak coworking space Malang, ada yang bernama Ezo Space. Dengan konsep menggabungkan kafe dengan coworking space, Anda bisa bekerja sambil menikmati beragam menu yang tersedia di Ezo Space.

Tempat coworking space Malang yang satu ini cukup nyaman, baik untuk sendiri maupun bersama komunitas atau teman-teman. Selain coworking space, Ezo Space juga menyediakan event space, virtual office, private office, dan meeting room.

Ini harga sewa yang dikenakan bila Anda ingin menggunakan ruangan di Ezo Space:

  • Personal desk mulai dari Rp40.000 atau Rp500.000/bulan
  • Private office kapasitas 10 orang mulai Rp3.000.000/bulan
  • Minuman dan snack antara Rp15.000-Rp20.000

Alamat :

Jl. Dewandaru No. 68, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0822 4709 3361

9. EJSC Co-Working Space Malang

10. Coworking Space Malang: EJSC Co-Working Space Malang

Di EJSC Malang, banyak ilmu dan keterampilan yang bisa diperoleh. Tempatnya pun bisa diakses secara gratis.

Satu lagi nih coworking space Malang yang bisa diakses secara gratis, namanya EJSC Malang. EJSC adalah akronim dari East Java Super Corridor dan merupakan program dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Sebagai program pemerintah, EJSC mendorong industri kreatif yang digerakan oleh para anak muda. Karena itulah tempat ini memiliki desain yang unik dan kekinian untuk menghadirkan suasana nyaman dalam menghasilkan karya-karya inovatif.

Di EJSC, sering digelar workshop yang bisa membantu Anda menambah keterampilan di berbagai bidang, seperti bisnis, digital marketing, videografi, dan masih banyak lainnya. Agenda pelatihan ini dilaksanakan dengan mendatangkan mentor atau narasumber langsung dari ahlinya, seperti dinas-dinas pemerintah terkait, komunitas, UMKM, sampai developer startup.

Coworking space Malang ini memiliki area yang cukup luas. Area ruang kerja bersamanya saja bisa menampung hingga 50 orang. Ruang lain seperti meeting room dan command center bisa diisi sekitar 15 orang.

Asyiknya lagi, di salah satu sudut EJSC tersedia kafe dengan nama Café Milenial yang menyajikan berbagai minuman berbasis kopi. Selain itu, ada juga kantin kecil yang menjajakan minuman ringan serta snack. Jangan khawatir soal harganya karena dijamin ramah di kantong Anda. Cobain aja, yuk!

Alamat :

Jl. Simpang Ijen No. 2, Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur.

Telepon :

0813 3080 6923

Nah, dari kesepuluh coworking space Malang yang memiliki fasilitas lengkap dan layanan yang nyaman di atas, mana kira-kira yang membuat Anda ingin segera kunjungi?

Subscribe, follow Facebook Page Lapakfjbku dan ikuti terus lapakfjbku.com untuk mendapatkan informasi, juga inspirasi terbaru dan setiap hari Anda semakin seru!


Faisal

Faisal

Faisal Rahman adalah seorang blogger muda yang penuh semangat untuk berbagi ide, gagasan, dan pandangan melalui tulisannya. Ia memulai perjalanan blognya selama masa kuliah dan telah mengembangkan bakatnya dalam menulis konten menarik dan beragam.
https://lapakfjbku.com